Skip to main content

Posts

Showing posts from December, 2018

13 Tahun Pacaran, Calon Mertua Beri Syarat ini Untuk Menikahi Putrinya, Kisahnya Tragis

https://www.liputan6.com/ Kita bisa menikahi siapapun tapi kita tak bisa mencintai siapapun. Karena tak ada yang tahu kemana cinta akan berlabuh. Perasaan cinta memang sulit untuk di tebak kepada siapa dan bagaimana. Pantas saja jika orang mengatakan jatuh cinta itu berjuta rasanya. Tapi tak semua perasaan cinta memiliki perjalanan yang mulus. Ada banyak kisah cinta yang bahkan sangat terjal perjalanannya. Kerap kali hal ini terjadi ketika perasaan cinta pada seseeorang di tentang oleh keluarga. Karena hal ini seseorang bahkan nekat mengakhiri hidupnya. Hal inilah yang dialami oleh seorang pemuda asal india bernama Atul Lokhande. Pemuda inii nekat menembak kepalanya sendiri hingga meninggal dunia di depan rumah kekasihnya di Bhopal, India. Insiden ini berawal ketika Atul menjalin asmara dengan seorang gadis yang bekerja di sebuah bank. Hubungan asmara mereka telah berlangsung selama 13 tahun namun tak pernah mendapat restu dari orang tua si gadis. Untuk itu, Atul ingin m

Karena Ucapan ini Setan pun Tertipu, Begini Kisahnya!

Sobat, ketika rasa lapar telah menyergap ingin rasanya segera melahapnya. Apalagi ketika apa yang didepan kita adalah hidangan yang lezat dan kesukaan kita. Rasanya ingin segera menelannya. Sampai-sampai kita lupa berdoa dan langsung memakannya begitu saja. Berkaitan hal ini ada sebuah kisah hikmah nan lucu yang terjadi pada jaman Rasulullah SAW. Kisah ini disampaikan K.H Marfu Muhyidin Ilyas,MA seorang A'wan PCNU Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Rasulullah selalu mengingatkan para sahabat dan umatnya untuk senantiasa makan dengan mengucapkan doa minimal bismillah dan menggunakan tangan kanan. Hal ini dimaksudkan agar setan tidak turut menikmati apa yang kita makan. Namun suatu hari ada yang berbeda pada salah seorang sahabatnya. Ia tengah makan dengan lahapnya di dekat Rasulullah. Rupanya Rasulullah mengamati apa yang dilakukan sahabat ini. Hmmm.... ada sosok yang dengan lahapnya turut menikmati makanan ini. Gumam Nabi Muhammad. Karena hanya beliau yang tahu siapa dan b

Pengalaman CPNS 2018 Part 2, Ketika Usaha dan Doa Bertemu

Sobat yang pengen tahu kisah pendaftaran aku di seleksi CPNS 2018 Part 1 bisa di simak disini Lulus Adminisrasi Berkas Alhamdulillah banget setelah kurang lebih hampir satu bulan menunggu pengumuman akhirnya ada juga titik cerah dari BKN, yakni pengumuman administrasi. Ada yang lucu dari pengumuman CPNS 2018 kali ini. Ada beberapa instansi yang sudah mengumumkan kandidat yang lolos terlebih dahulu ada juga yang belum mengumumkan. Kebetulan aku ikut seleksi pemda Magetan dan aku agak kudet sama informasi yang disampaikan. Kira-kira jumat sore apa ya... sudah diumumkan siapa yang lolos tetapi karna kudet aku tetep biasa aja tanpa ekspresi tanpa mencari tahu. Barulah ada seseorang yang menanyaiku apa aku lolos ke tahap SKD barulah aku mencari-cari informasi wkwkwkkwwk Disaat itu ada teman kantorku juga yang sebagian sama aku yang juga ikutan seleksi CPNS 2018 tetapi dia ambil di kementrian pusat. Aku takut jadwal tes kita bentrok, lalu aku langsung WA dia tanya jadwa

Pengalaman CPNS 2018 Part 1, Mengukir Asa

Tahun ini, 2018 hampir di penghujung tahun pemerintah membuka kembali lowongan calon pegawai negeri sipil. Tidak hanya membuka lowongan di kementrian saja tetapi juga di beberapa pemerintahan tingkat daerah baik provinsi maupun kabupaten/kota. Serentak dilakukan dan hampir bersamaan jadwalnya. Sistemnya yang online sangat memudahkan pelamar-pelamarnya. Walaupun kemarin-kemarin sempat error tetapi alhamdulillah lancar. Kali ini aku ingin berbagi pengalaman aku ikut seleksi proses CPNS 2018. Mengapa Ikutan CPNS 2018? Ini adalah pertama kalinya aku ikut seleksi CPNS. Sebenarnya tahun 2017 kemarin aku sudah daftar CPNS tetapi aku tidak ikut seleksinya. Antara masih belum begitu berniat juga lokasi tes yang jauh. Tahun 2017 kemarin aku daftar di LIPI, aku masukan berkas yang dibutuhkan dan aku lolos seleksi administrasi. Tetapi karena proses seleksinya di Jakarta aku nggak berangkat. Banyak pertimbangan yang aku lakukan. Mulai dari lokasi tes yang jauh (secara aku di m